13 Cewek dengan Kemampuan Menembak Terbaik di Anime

advertise here
riza hawkeye short hair with gun

Tak hanya cowok, cewek juga memiliki porsinya sendiri di dalam anime. Tak melulu jadi karakter utama, banyak kok karakter sampingan yang kepopulerannya tidak kalah sama main character.

Di artikel kali ini, Otaku Survuve membuat list tentang penembak jitu versi cewek. Jadi, bisa dipastikan Usopp tidak akan masuk list. Meski cewek, skill menembak mereka nyatanya gak kalah sama para cowok, lho.

Siapa saja sih? Berikut 13 cewek penembak jitu terbaik di anime:

1. Sinon (Sword Art Online)

sinon adalah ahli sniper di gun gale online

Nama aslinya adalah Asada Shino, seorang cewek pemalu di dunia nyata tapi liar di dunia game. Debut pertama Sinon adalah di SAO season 2, tepatnya dalam game yang bernama GGO (Gun Gale Online).

Baca juga: 12 Rekomendasi Anime Genre Game Terbaik

Kehebatannya dalam menembak rasanya tidak perlu dipertanyakan. Sinon punya motto "one shot, one kill" dalam menembak. Ya, mungkin karena dia memang seorang Sniper. Kemunculan pertamanya diperlihatkan melawan Behemoth yang menggunakan minigun. Namun Sinon dapat mengalahkannya meski dengan usaha yang cukup keras.

Di movie Sword Art Online: Ordinal Scale, Sinon juga muncul membantu Kirito dan kawan-kawan mengalahkan boss terakhir di SAO. Oh iya, saat di ALfheim Online, Sinon mengganti senapannya dengan busur panah.

2. Yuri Nakamura (Angel Beats)

selain sniper, yurippe juga bisa pakai pistol

Siapa sangka cewek berparas cantik ini ternyata seorang penembak jitu yang handal? Penampilannya yang imut dengan rambut merah dan pita kuning agaknya malah memberi kesan feminim bagi seorang gadis. Nyatanya, Yuripe adalah pemimpin kelompok di Angel Beats yang sekaligus merupakan seorang Sniper. Selain itu dia juga mahir menggunakan pistol. Uhh!

3. Revy (Black Lagoon)

revy selalu memakai dua pistol

Rasanya memang kurang lengkap jika tidak memasukkan Revy ke dalam list ini. Revy adalah seorang gadis blasteran Cina-Amerika yang mungkin cocok dibilang sadis. Bagaimana tidak? Dirinya bahkan tidak segan membunuh orang tidak bersalah. Membawa dua buah Beretta 92FS di kedua tangannya, Revy siap melumpuhkan setiap musuh-musuh di depannya.

4. Motoko Kusanagi (Ghost in the Shell)

motoko diperankan oleh scarlett johansson

Motoko ini punya julukan 'The Mayor' di animenya. Cewek cyborg (setengah robot) ini dikaruniai kemampuan menembak yang sangat hebat. Skill tersebut mungkin didukung dengan fisiknya yang setengah robot. Jadi, terlihat lebih unggul dari manusia lainnya.

5. Yoko Littner (Tengen Toppa Guren Lagann)

keahlian yoko dalam menembak membuatnya dikagumi banyak kawannya

Yoko terlahir sebagai seorang gadis dengan kemampuan utama membidik sasaran. Sama seperti Sinon, Yoko juga merupakan seorang Sniper. Senjata andalannya adalah Barrett M82. Dengan senjatanya tersebut, dia bahkan mampu menghabisi seluruh musuhnya hanya dalam satu kedipan mata. Sudah begitu, wajah cantik dan bodi seksi menjadi nilai lebih dari si penembak jitu ini.

6. Rika Minami (High School of the Dead)

menembak zombie di anime high school of the dead

Perannya memang tidak terlalu penting dan jarang terlihat di anime. Namun, skill menembaknya tak bisa disepelekan. Masuknya dia ke dalam anggota Special Assault sudah membuktikan bahwa dirinya memiliki kemampuan menggunakan senjata yang baik.

7. Riza Hawkeye (Fullmetal Alchemist)

riza hawkeye ahli menggunakan berbagai jenis senjata api

Wanita kepercayaan (asisten) Roy Mustang ini rasanya tidak perlu dipertanyakan lagi kehebatannya. Dari penampilannya yang tegas dan muka yang 'judes' telah menunjukkan bahwa cewek ini punya kemampuan yang tak bisa dipandang sebelah mata. Riza jago menggunakan berbagai senapan, termasuk pistol dan sniper. Dirinya juga memiliki pendirian yang kuat dan patuh akan tanggung jawabnya.

8. Tina Sprout (Black Bullet)

tina mukanya imut tapi jago menembak

Parasnya yang kawaii mungkin membuatmu tertipu akan dirinya yang sebenarnya. Meskipun terkesan imut, gadis ini nyatanya adalah ahli menembak jarak jauh, Tina Sprout bahkan dikaruniai penglihatan yang sangat tajam yang membuat dirinya mampu melihat dengan baik meski dalam keadaan gelap sekalipun.

9. Mimori Tougou (Yuuki Yuuna wa Yuusha de Aru)

mimori cacat tapi handal pakai senjata

Seorang gadis lumpuh yang selalu berada di atas kursi roda. Tapi, di sisi lain dia adalah sniper handal. Saat berubah ke wujud hero, Mimori akan menunjukkan kemampuannya yang sebenarnya. Tentu dalam hal membidik sasaran.

10. Seras Victoria (Hellsing Ultimate)

seras adalah manusia setengah vampir dan ahli sniper

Seras mulanya hanyalah seorang polisi biasa yang ditugaskan untuk menyelidiki sebuah insiden. Singkat cerita, Seras ini sudah mau mati tapi diselamatkan oleh Alucard. Dirinya kemudian dirubah menjadi vampir yang membuat dirinya memiliki kekuatan di atas manusia normal pada umumnya. Hal tersebut membuatnya menjadi salah satu sniper terhebat di anime.

11. Chika Amatori (World Trigger)

chika sangat ahli memakai senapan laras panjang

Meski memiliki kemampuan yang hebat, Chika ini sebenarnya adalah orang yang pemalu dan cenderung kurang percaya diri. Namun, semua hal tersebut akan sirna ketika dia memegang senapannya.

12. Akane Tsunemori (Psycho-Pass)

akane sedang menggunakan riffle

Selain ahli menggunakan senjata, Akane memiliki kemampuan bela diri yang bagus. Dia juga merupakan murid terbaik di akademi. Semua hal tersebut lantas membuatnya naik pangkat menjadi Inspektur. Senjata andalannya adalah Dominator.

13. Canaan (Canaan)

canaan menembak musuk menggunakan pistol

Karakter utama dari anime dengan judul yang sama ini juga tidak boleh dilewatkan. Canaan sendiri merupakan seorang pembunuh bayaran yang beroperasi di Shanghai. Senjata utamanya adalah Beretta Px4 Type G 9mm yang mampu menembakkan peluru dengan kecepatan tinggi. Canaan juga memiliki kemampuan bernama Synesthesia, yaitu kemampuan yang mampu mengetahui posisi orang lain, baik rekan atau musuh.

Menurutmu, dari ketigabelas cewek di atas, siapa yang paling jago menembak? Kalau saya sih paling favorit sama Riza Hawkeye. Mukanya yang cuek dan pendiriannya yang tegas membuat jadi begitu menarik.

Click to comment