Kabar Gembira! Akhirnya Attack on Titan Season 3 Konfirmasikan Rincian Peluncurannya

advertise here
attack on titan

OTAKUSURVIVE.BLOGSPOT.COM
- Jika kamu merasa ragu akan kembalinya Attack On Titan Season 3, kamu sekarang tak perlu ragu lagi.

Sebuah laporan baru tentang Attack on Titan Season 3 yang dilansir OTAKUSURVIVE.BLOGSPOT.COM dari laman Comic Book, mengatakan telah mengkonfirmasi jadwal siarannya diluncurkan.

Jadi, jika tidak ada halangan, maka peluncuran season 3 dari anime Attack on Titan adalah pada bulan Juli ini.

NHK Jepang mengumumkan rincian siaran Attack on Titan.

Baca Juga: Akhirnya Dirilis, Para Gamer Inilah Video Game Paling Laris di Mainkan di Negeri Sakura Jepang Per 8-14 Januari 2018, Nomor Satu Mantap!

Jaringannya rencananya akan menyiarkan Attack on Titan season 3 setelah rilis pada bulan Juli 2018.

Namun sayangnya, NHK tidak memberikan tanggal pasti, kapan Attack on Titan season 3 akan tayang.

Tapi para fans tetap setia menunggu kembalinya Attack on Titan season 3 ini.

Meski begitu, banyak fans yang belajar dari pengalaman sebelumnya, karena ketika antusias menunggu rilisnya Attack on Titan Season 2, malah rilis terlalu lama.

Sangat lama sejak rilis Attack on Titan Season 1.

Namun, NHK sudah menjadwalkan kapan rilis Attack on Titan Season 3, yang pastinya akan membuat banyak fans kembali senang.

Buat kamu yang masih belum mengenal Attack on Titan, anime karya Hajime Isayama ini mulai dikenal saat di majalah Bessatsu Shonen Kondansha pada tahun 2009. 

Baca Juga: Masih Ingat Anime Digimon? Kabar Baik Buat Pengguna iOS dan Android Mereka Akan Hadir Kembali dalam Sebuah Game RPG!

Serial yang telah mencapai 23 jilid pada tahun 2017 ini bercerita tentang kehidupan sisa manusia yang tinggal di dalam kota berdinding pada Pulau Paradise, untuk menghindari bahaya para Titan, yaitu raksasa yang memakan manusia.

Namun akhirnya, tembok itu jebol dan banyak titan yang mulai memangsa manusia di dalam dinding, yang menyebabkan Eren Yeager kehilangan ibunya.

Bersama dengan Mikasa dan Armin, Eren Yeager memulai petualangannya menghadapi titan. (*)

Image source: moetron

Click to comment