Di anime One Piece ada banyak sekali karakter yang muncul, entah mereka yang baik atau jahat. Ada yang berpenampilan biasa saja sampai yang begitu keren dengan segala karisma yang dimilikinya. Salah satu hal yang membuat penampilan mereka mencolok adalah tato. Ya, tato.
Jika kamu perhatikan, di anime One Piece ada sederet karakter yang memiliki tato di tubuhnya. Tanpa disadari tato tersebut justru memberikan kesan keren tersendiri bagi setiap karakter.
Berikut 10 karakter dengan tattoo terkeren di tubuhnya:
1. Arlong
Arlong merupakan salah satu anggota dari bajak laut matahari, tapi setelah Fisher Tiger meninggal, kru bajak laut ini terpecah menjadi 3 kubu. Arlong pun membentuk kru bajak lautnya sendiri untuk menaklukan lautan dan mencari harta karun.
Kelompok bajak laut Arlong bermarkas di desa Cocoyasi, yang juga merupakan desa tempat nami dilahirkan. Disana Arlong memerintah bak raja dan menindas rakyat kecil.
Arlong memiliki dua tato di tubuhnya, yaitu tato matahari dan satu lagi tato hiu (mungkin lebih mirip udang) yang ada di tangan kirinya. Tatp tersebut dimiliki oleh setiap anggota bajak laut Arlong.
2. Nami
Sejak kecil Nami sudah dibekali kemampuan untuk menggambar peta. Hal ini pun dimanfaatkan Arlong dan kelompoknya. Arlong pun memanfaatkan Nami untuk menggambarkan peta harta karun untuk Arlong. Hal ini dilakukan Nami demi membebaskan desa Cocoyasi dari jajahan Arlong. Sebagai tanda anggota, Nami diberikan tato hiu di lengan kiri atasnya.
Namun, tatto tersebut kemudian dihapus dan diganti motifnya setelah Arlong berhasil dikalahkan oleh Luffy.
3. Nojiko
Nojiko merupakan saudari angkat Nami yang juga sama-sama anak asuh dari Bell-mere. Mereka berdua sudah hidup bersama sejak kecil. Hanya saja mereka dipisahkan karena Arlong yang menginginkan kekuatan navigasi-nya Nami.
Nojiko memiliki tato di lengan kanan sampai ke dadanya. Tidak diketahui jelas apa makna dari tato ini. Tapi, ada yang mengatakan bahwa tato ini sengaja dibuat untuk menemani Nami yang juga memiliki tato hiu dari Arlong. Ya, bisa dikatakan seperti ikatan saudara.
4. Jinbe
Dulunya manusia ikan dijadikan budak oleh para Tenryubito. Sampai akhirnya muncul seorang pahlawan bernama Fisher Tiger yang membebaskan mereka semua. Setelah kejadian tersebut, Fisher Tiger kemudia membentuk bajak laut matahari dengan merekrut para budak menjadi anggotanya.
Nah, Jinbe ini merupakan salah satu anak buah dari Fisher Tiger. Dikatakan bahwa Jinbe juga menjadi orang kedua terkuat di kapal tersebut. Tato matahari Jinbe berada di dadanya.
5. Trafalgar D. Water Law
Law mulai memperlihatkan dirinya saat semua bajak laut berkumpul di Sabaody. Law juga merupakan salah satu dari 11 Supernova atau generasi terburuk dengan nilai buronan di atas 100 juta berry. Law ini adalah ketua dari kelompok bajak laut hati dan memiliki kekuatan buah iblis Ope Ope no Mi bertipe Paramecia yang membuatnya bisa memotong apapun sesuai keinginannya.
Salah satu penyandang gelar 'D' ini punya banyak tato di tubuhnya, yang paling terlihat sih ada di badian tangannya yaitu tato huruf bertuliskan 'DEATH'. Namun, ia juga memiliki tato di bagian dadanya. Keren!
6. Marco The Phoenix
Meski perannya di anime kurang begitu terlihat, Marco adalah seorang yang hebat dan diakui kekuatannya. Hal tersebut membuatnya dipercaya menjadi kapten divisi pertama bajak laut Shirohige. Buah iblis miliknya juga unik, yaitu Mythical Zoan (hewan langka) yang membuatnya mampu berubah menyerupai burung Phoenix.
Sama seperti Law, Marco juga memiliki tato keren di bagian dadanya. Bentuknya sedikit menyerupai 'jangkar'. Simpel, tapi keren sih.
7. Portgas D. Ace
Ace adalah orang dengan pangkat satu tingkat di bawah Marco. Sama-sama anggota bajak laut Shirohige, Ace merupakan kapten divisi 2 bajak laut Shirohige. Kakak Luffy ini menjadi karakter yang cukup digandrungi di One Piece. Sayang, dirinya harus kehilangan nyawa untuk melindungi Luffy.
Mulanya, Ace berpetualang sendirian tanpa satupun anggota. Sampai pada akhirnya dia bertemu Shirohige dan memutuskan untuk menjadi 'anak'-nya. Sejak saat itu, Ace diberikan tato di punggungnya yang sekaligus sebagai penanda kalau dia adalah anggota kelompok Shirohige.
Selai itu, Ace juga memiliki tato bertuliskan 'ASCE' dengan huruf 'S' yang dicoret di lengan kirinya. Ada yang bilang itu merupakan sebuah penjelasan bahwa ejaan namanya menggunakan huruf 'C' bukannya 'S'. Tapi, ada juga yang mengatakan bahwa huruf 'S' tersebut menandakan Sabo yang merupakan saudaranya. Menurutmu, mana yang benar?
8. Charlotte Katakuri
Big Mom memang memiliki banyak sekali anak, namun ada 3 orang anak yang dianggap sebagai pasukan manis terkuat. Mereka adalah Katakuri, Daifuku, dan Oven. Dari ketiganya, Katakuri lah yang paling mencuri perhatian.
Penampilan Katakuri saat pertama kali muncul sudah menandakan kalau dirinya bukanlah seorang musuh yang bisa diremehkan. Pandangan tajam yang dibalut dengan perawakan tinggi besar, plus mantel bulu di bagian lehernya benar-benar membuat Katakuri terlihat cool. Katakuri memiliki tato bercorak Samoa di lengan kirinya.
9. Monkey D. Dragon
Kemunculan pertamanya di Logue Town yang kala itu menolong Luffy membuat para fans bertanya-tanya tentang siapakah sosok tersebut. Setelah diketahui, ternyata dia adalah Monkey D. Dragon yang tidak lain merupakan ayah Luffy sekaligus pemimpin pasukan revolusi.
Sampai saat ini keberadaan dan kekuatan karakter ini masih misterius. Namun, bisa dipastikan kalau Dragon bukanlah orang sembarangan. Dia memiliki tato dengan corak yang unik di sebelah mukanya.
10. Kaido
Meski belum pernah menampakkan wujudnya dengan jelas, di salah satu episode Kaido sudah pernah memperlihatkan dirinya yang kala itu sedang mencoba bunuh diri. Perawakannya tinggi besar dengan tanduk di kepalanya dan tato di bagian dadanya. Tato tersebut sekilah nampak seperti sebuah tato Yakuza di Jepang.
Menurutmu, siapa pemilik tattto terkeren dari 10 karakter One Piece di atas?