6 Anak Big Mom Terkuat dari Sekian Banyak Anak yang Ada

advertise here
Sweet Commanders atau Pasukan Manis adalah 3 tonggak utama pasukan tempur Big Mom

Mendengar kata 'Big Mom' saja sudah mengindikasikan bahwa dia bukanlah seorang bajak laut sembarangan. Ya, Big Mom atau Charlotte Linlin adalah salah satu dari 4 Yonkou di dunia One Piece. Big Mom merupakan bajak laut yang gemar beraliansi dengan bajak laut lain untuk memperkuat pasukan tempurnya. Itulah kenapa Big Mom memiliki banyak suami dan anak, karena tujuannya memang untuk memperbanyak relasi.

Sesuai judul, artikel kali ini akan membahas anak Big Mom. Menurut saya, ada 6 anak yang memiliki kekuatan paling diperhitungkan daripada yang lainnya. Banyak faktor yang mempengaruhi seperti nilai buronan, kemampuan bertarung, dan porsi mereka dalam cerita. Berikut 6 anak Big Mom terkuat versi Otaku Survuve.

1. Charlotte Perospero (Anak ke-1)

Perospero adalah anak pemakan buah iblis Pero Pero no Mi bertipe Paramecia

Karakter ini memang bisa dibilang yang terlemah dari 5 anak lainnya. Sebagai anak pertama, dulu saya berpikir bahwa Perospero adalah yang terkuat, ternyata itu salah. Penampilannya yang sekilas mirip Caesar Clown ini juga menegaskan kalau Perospero bukanlah orang yang kuat (dalam bertarung).

Meski begitu, Perospero memiliki tekad yang besar dalam mencapai tujuannya. Dia juga merupakan orang yang terus memberikan ancaman pada Sunny Go. Dan walau dirinya sudah kehilangan tangan plus terkena ledakan bom milik Pedro, Perospero tetap memiliki tekad untuk mengejar Luffy.

Bounty: 700.000.000 Berry

2. Charlotte Smoothie (Anak ke-14)

Smoothie adalah pengguna buah iblis tipe Paramecia

Nilai buronan milik Smoothie ini ada di angka nyaris 1 miliar. Namun, entah kenapa nilai tersebut saya rasa kurang cocok disematkan kepada Smoothie. Entah apa yang dilakukannya di masa lalu sampai mendapat bounty sebesar itu, tidak ada yang tahu.

Smoothie adalah salah satu dari 3 pasukan manis dan sosok pemimpin armada yang sangat bisa diandalkan. Strategi yang disusunnya selalu mampu memojokkan musuh. Salah satunya adalah dimana Smoothie lebih memilih berjaga di belakang untuk menghadang Sunny Go yang ingin kabur.

Bounty: 932.000.000 Berry

3. Charlotte Cracker (Anak ke-10)

Cracker adalah pemakan buah iblis Bisu Bisu no Mi bertipe Paramecia

Cracker memang sudah dikalahkan Luffy sejak lama. Namun, jika mengingat betapa perjuangan Luffy dalam mengalahkan Cracker, sudah bisa dipastikan bahwa Cracker ini memiliki kemampuan bertarung yang tak bisa diremehkan. Dia mampu membuat berapapun pasukan biskuit untuk menghajar musuh tanpa perlu melakukan apapun.

Luffy bahkan dipaksa bertarung selama berjam-jam dengan Cracker tanpa pernah ada habisnya. Mungkin saja Luffy bisa kalah jika dirinya tidak menemukan 'Tank Man'.

Bounty: 860.000.000 Berry

4. Charlotte Oven (Anak ke-4)

Oven adalah pengguna buah iblis Netsu Netsu no Mi bertipe Paramecia

Salah satu anak terkuat Big Mom ini memiliki ketahanan fisik yang luar biasa. Dihajar berapa kalipun, Oven mampu bangkit lagi dan lagi. Dirinya juga diperlihatkan mampu melumat habis seluruh musuhnya yang diketahui ingin berbuat onar di pernikahan Big Mom. Bahkan, Oven cukup melayangkan satu pukulan saja untuk menjatuhkan 'si gendut' pencuri organ.

Bounty: -

5. Charlotte Daifuku (Anak ke-3)

Daifuku adalah pemakan buah iblis Hoya Hoya no Mi bertipe Paramecia

Buah iblis yang dimiliki Daifuku ini cukup unik. Berkat buah iblis Hoya Hoya no Mi yang dimakannya, Daifuku mampu memunculkan sosok jin yang begitu kuat. Bayangkan, anak ketiga Big Mom ini bahkan tak perlu repot-repot bertarung karena selalu ada jin yang membantunya. Dirinya bisa tetap aman di kejauhan sambil terus menyerang lawan dengan jin miliknya.

Bounty: -

6. Charlotte Katakuri (Anak ke-2)

Katakuri adalah pemakan buah iblis Mochi Mochi no Mi bertipe Paramecia

Sudah tidak diragukan lagi kalau Katakuri merupakan anak terkuat Big Mom. Nilai bounty yang lebih dari 1 miliar saja sudah menandakan bahwa Katakuri memiliki ancaman dan kekuatan yang luar biasa. Kerennya lagi, Katakuri hanyalah seorang pengguna buah iblis tipe Paramecia, Mochi Mochi no Mi. Namun, bisa dibilang Katakuri berhasil memaksimalkan buah iblisnya tersebut.

Kekuatan mengerikan lain milik Katakuri terletak pada Kenbunshoku Haki miliknya yang mampu melihat sekilas dari masa depan. Inilah yang membuat Katakuri tampak seperti pengguna Logia. Hal tersebut dikarenakan Katakuri mampu memprediksi serangan lawan dengan Kenbunshoku Haki, dan sebelum terkena serangan Katakuri akan melunakkan tubuhnya yang sekilas nampak tembus seperti para pengguna buah iblis tipe Logia.

Pertarungannya dengan Luffy pun berjalan sangat sengit. Meskipun Luffy akhirnya mampu mengimbangi dan menyerang balik, bahkan mengalahkannya. Namun, tidak salah rasanya jika pertarungan tersebut disebut-sebut sebagai pertarungan ter-epic di One Piece yang pernah dilalui Luffy.

Bounty: 1.057.000.000

Itulah 6 anak Big Mom yang menurut saya paling diperhitungkan kekuatannya. Sebenarnya ingin memasukan Charlotte Snack ke dalam list, tapi saya urungkan. Bagaimana menurutmu?

Click to comment